Kumpulan GAMBAR TERBAIK : Ucapan Hari Kemerdekaan INDONESIA Agustus 2020

Gambar bisa menjelaskan atau memberikan arti yang cukup luas dan lebih mudah dimengerti tergantung dari setiap orang yang melihatnya. Untuk gambar yang baik dapat membuat suatu karya yang menarik dan banyak peminatnya, di sini saya akan menyajikan kumpulan gambar - gambar terbaik ucapan hari kemerdekaan Indonesia yang diperingati setiap tanggal 17 Agustus tiap tahunnya. Gambar Terbaik Ucapan Hari kemerdekaan Indonesia ini sengaja saya bagikan melalui blog ini untuk mengenal, mengerti dan memaknai hari kemerdekaan ini adalah suatu hal mutlak yang harus kita junjung tinggi tentang pengorbanan para pejuang dan pahlawan dalam merebut kemerdekaan Indonesia dengan suatu kegigihan yang gagah berani dalam melawan penjajah di tahun 1945 sehingga negara kita Indonesia bisa merdeka di tanggal 17 Agustus 1945.


Ucapan - ucapan hari kemerdekaan Indonesia bisa kita sampaikan dengan penuh penghayatan dan suatu karya yang terbaik, oleh sebab itu melalui tulisan ini saya akan membagikan suatu karya yang terbaik yang berupa kumpulan gambar - gambar terbaik tentang ucapan hari kemerdekaan Indonesia, berharap dengan adanya gambar - gambar ucapan hari kemerdekaan ini masyarakat dapat lebih memahami dan mengerti mengenai hari kemerdekaan Indonesia lebih mendalam dan penuh penghayatan.

Berikut di sini juga anda dapat melihat :
1. CARA MENGISI KEMERDEKAAN SEBAGAI ANAK BANGSA
2. PERLOMBAAN UNIK MENYAMBUT HARI KEMERDEKAAN
3. AKSESORIS UNIK DAN MENARIK DI HARI KEMERDEKAAN

Kumpulan Gambar Terbaik ucapan hari kemerdekaan Indonesia bisa anda bagikan bagi ke teman, sahabat, kerabat bahkan semua yang anda kenal untuk mengucapkan hari kemerdekaan, anda tinggal memilih setiap gambar yang saya sajikan di bawah ini, di bawah ini adalah Kumpulan Gambar Yang Terbaik Ucapan Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke 73.

Sakit dalam perjuangan itu hanya sementara.
Namun jika menyerah, rasa sakit itu akan terasa selamanya,
MERDEKA.

Jadikan bahu-bahu anda menjadi kokoh bak baja.
Karena masih banyak sodara-sodara kita 
yang masih memerlukan tempat untuk bersandar.
Dirgahayu HUT RI.


Darahmu tumpah ditanah pusaka.
Jiwamu mengawal tegaknya Indonesia.
Engkau pahlawanku. Engkau kusuma negaraku.


Perjuangan bangsa indonesia bukan hanya dari masa lalu.
Hari ini, hari esok, dan selamanya.
perjuangan kita belum berakhir .

Mari kita perjuangkan bersama indonesia adil dan sejahtera.
Dirgahayu Indonesia.


Merah darahku adalah ungkapan bahwa semangat yang berkorbar
tidak akan padam hingga tetesan darah terakhir,
dan putih tulangku adalah mental baja yang tidak akan pernah pudar
walau panasnya peluru menembus tubuh.


Perjuanganku lebih mudah karena mengusir penjajah.
Perjuanganmu akan lebih sulit karena melawan bangsamu sendiri
Soekarno

Apabila di dalam diri seseorang masih ada rasa malu dan takut
untuk berbuat suatu kebaikan,
maka jaminan bagi orang tersebut adalah
tidak akan bertemunya ia dengan kemajuan selangkah pun”.
(Bung Karno)


Bangsa yang besar adalah bangsa yang
menghormati jasa pahlawannya.”
(Pidato Hari Pahlawan 10 Nop.1961)


Apakah Kelemahan kita:
Kelemahan kita ialah, kita kurang percaya diri sebagai bangsa,
sehingga kita menjadi bangsa penjiplak luar negeri,
kurang mempercayai satu sama lain,
padahal kita ini asalnya adalah Rakyat Gotong Royong”
(Pidato HUT Proklamasi, 1966 Bung Karno)


Kemerdekaan bukan tanda untuk berhenti berjuang,
tapi tanda untuk berjuang dengan lebih keras


Para Pahlawan membayar kemerdekaan ini dengan darah,
kita menghargai kemerdekaan itu dengan keringat
kerja keras untuk berkarya membanggakan Indonesia.


Jika kita merasa telah merdeka,
maka seharusnya perasaan lemah dan
tak berdaya tidak lagi bercokol dalam diri kita.


Kemerdekaan bukan tanda untuk berhenti berjuang,
tapi tanda untuk berjuang dengan lebih keras lagi.


Merdeka hanyalah sebuah jembatan,
Walaupun jembatan emas.., di seberang jembatan itu jalan pecah dua:
satu ke dunia sama rata sama rasa..,
satu ke dunia sama ratap sama tangis!”
(Ir.Soekarno)


Kini kita dapat tertawa puas.
Menggapai mimpi dengan bebas.
Asal rajin dan tak malas.
Melanjutkan kemerdekaan dengan tegas.
Selamat HUT RI ke-72.


Jasa pahlawan, jasa penuh kenangan.
Jasa yang tak akan mampu dibeli dengan harta,
Jasa yang punya tujuan “Merdeka atau Mati”,
Saudaraku, mari kita bangkit bersama.
Membangun negeri tercinta.
Selamat HUT ke-72 Kemerdekaan RI

Nasib bangsa kita tak akan berubah.
Jika kita tak merubahnya.
Mari sama-sama berjuang.
Memperbaiki diri agar bermanfaat untuk negeri.
Selamat HUT ke-72 Kemerdekaan Indonesia.
Sekali merdeka, tetap merdeka !.


Tetaplah menjadi satu.
Jangan sampai ingin terpecah.
Gapai angan dan citamu di masa depan yang cerah.
Raih prestasi terbaikmu, dan
Buat bangsa ini pun bangga.
Selamat hari kemerdekaan.


Apabila kita tak mampu memberikan yang terbaik
bagi negara, agama maupun keluarga.
Maka tancapkanlah dengan sifat jujur,
peduli dengan rakyat, dan pada diri sendiri.
Karena tanpa sebuah kejujuran negara
maupun isinya akan terasa rapuh dan pasti akan mudah kembali terjajah.


Merah darahku merupakan ungkapan
jika semangat yang terus berkobar tak akan padam
sampai pada tetesan darah terakhir.
Putih tulangku merupakan mental baja
yang tak akan pernah pudar walaupun
panasnya peluru menembus tubuh kita yang renta.
Dirgahayu RI Ke 73.


Apapun untuk memperoleh kemenangan,
betapa canggihnya perlengkapan persenjataan,
hal itu bukanlah ukuran karena tekad kuat
merupakan modal utama dalam
menggapai sebuah tujuan yang memang mulia.



Semoga kumpulan Gambar Terbaik Ucapan Hari Kemerdekaan Indonesia di atas dapat memberikan motivasi yang baik untuk kemajuan bangsa dan negara kita Indonesia yang kita cintai dan banggakan ini.
MERDEKA
loading...